Dua Mobil Truck Pengankut BBM Alami Kecelakaan Satu Truck Rusak Parah

    Dua Mobil Truck Pengankut BBM Alami Kecelakaan Satu Truck Rusak Parah
    Lokasi Terjadinya Kecelakaan Di jalan Raya Kaliori - Patikraja Desa Kaliori kecamatan Kalibagor Kab.Banyumas

    BANYUMAS - Dua truck Tangki atau pengankut Bahan Bakar Minyak BBM mengalami kecelakaan, di Jala Raya Kaliori - Patikraja Desa Kaliori Kecamatan Kalibagor, Kabupaten Banyumas.

    Truck Tangki dari arah Barat mengalami rusak parah pada bagian depan kepala truck ringsek, menabrak pohon kelapa dan pintu sebelah kanan terlihat tidak berbentuk sementara Truck Tangki satunya yang melaju dari arah Timur mengalami kerusakan tidak begitu parah, namun pada bagian tangki BBM terlihat tercoret bekas kecelakaan yang terjadi.

     Diduga Sopir Kehilangan kendali atas Truck yang dikemudikan, truck yang melaju dari arah Barat dengan Nopol R 1751 BK menyerempet Truck Tangki pembawa BBM atau jenis truck yang sama dengan Nopol E 9212 YB, Jum'at Sore (13/11/2020)

    Menurur saksi mata yang tidak mau disebutkan namanya, ada dua mobil pengankut BBM satu dari barat dan satu arah timur tiba-tiba berserempetan dan terdengar "Praakk" setelah itu mobil truck yang dari arah Barat banting setir ke arah kiri akhirnya menabrak pohon kelapa ditepi jalan.

    "Tidak lama anggota Polantas dari Polresta Banyumas datang, sopir dari arah barat sudah dibawa kerumah sakit, parah tidaknya kurang paham karena saya lihat dari kejauhan saat sopir tersebut dibawa ke Rumah Sakit".Ungkap Mr.X

    Akibat adanya peristiwa kecelakan yang terjadi arus Lalu Lintas Sempat Macet dan tidak ada korban jiwa.Hingga petang truck masih dievakuasi.Untuk saat ini penanganan kasus kecelakaan ditangani oleh Polantas Polresta Banyumas.

    Jurnalis Indonesia Satu: SoN

    BANYUMAS JATENG JAWA TENGAH
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres dan Bupati Batang Imbau Warga Patuhi...

    Artikel Berikutnya

    Kasus Konser Wasmad Masuki Sidang Perdana...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Lapas Cilacap Siap Sukseskan Pilkada 2024 Berjalan Aman dan Tertib
    Desa Tulung Klaten Gelar Upacara Penutupan Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) Ke-XXVI
    Arahan Dari Kepala Biro BMN Pengadaan Pra Dipa, Rutan Kudus Ikuti Secara Virtual
    Rutan Kudus Ikuti Arahan Kepala Biro BMN Dalam Pengadaan Pra DIPA Anggaran 2025 Secara Virtual

    Ikuti Kami