SURAKARTA - Babinsa Koramil 04/Jebres Kodim 0735/ Surakarta Sertu Hidayat Kurniawan melaksanakan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial dengan pengurus serta tokoh agama bertempat di Klenteng Tien Kok Sien Jl.Urip Sumoharjo Kelurahan Sudiroprajan Kecamatan Jebres Kota Surakarta, Rabu (26/05/2021)
Sertu Hidayat menegaskan kegiatan ini dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi Babinsa terhadap seluruh lapisan masyarakat diantaranya tokoh agama dengan harapan dapat mempererat tali silaturahmi antar umat beragama, serta dapat memonitor perkembangan situasi diwilayah secara langsung.
"Selain itu juga sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran Covid - 19 sehingga cluster baru ditempat-tempat ibadah wilayah sudiroprajan dapat dicegah."tuturnya.
"Kami juga menghimbau kepada pengurus serta jama'ah Klenteng Tien Kok Sien terlebih dimasa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro ini agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, jaga jarak, cuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas serta mendo'akan agar pandemi Covid-19 segera berakhir."pungkasnya.
(Pardal)