Dandim Purbalingga Cek Jalan TMMD

    Dandim Purbalingga Cek Jalan TMMD
    Dandim 0702/Purbalingga Cek Jalan Baru TMMD

    PURBALINGGA - Pasca Penutupan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-110 Kodim 0702/Purbalingga, Komandan Kodim (Dandim) Purbalingga, Letkol Inf Decky Zulhas mengecek jalan hasil program TMMD. Pengecekan dilakukan untuk memastikan hasil TMMD betul-betul sempurna.

    "Saya ingin memastikan betul hasil TMMD ini sempurna, tidak ada kekurangan dan bisa digunakan oleh masyarakat, " kata Dandim, (4/4/2021).

    Dandim menuturkan pihaknya terus memastikan tidak ada kekurangan pada hasil TMMD. Dirinya berharap hasil TMMD yang dikerjakan bersama oleh TNI, Polri, Pemerintah, Ormas dan masyarakat bisa membawa manfaat bagi warga setempat.

    "Saya berpesan agar jalan baru ini bisa dijaga dengan baik, jangan sampai disia-siakan. Dari hasil pantauan jalan ini layak dilewati, " ujarnya. (Lilian Kiki Triwulan)

    Purbalingga Jawa Tengah
    Ratna Palupi

    Ratna Palupi

    Artikel Sebelumnya

    TNI Bersama Warga Susuri Jalan Baru TMMD

    Artikel Berikutnya

    Antusias Warga, Jajal Track Jalan Baru TMMD

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danramil 12/Mranggen Hadiri Kegiatan Pengajian Umum Sedekah Bumi Desa Wringinjajar
    Babinsa Koramil 12/Mranggen Hadiri Acara Pelepasan Siswa Siswi Kelas XII Tahun Pelajaran 2023/2024
    Antrian Gerobak Arco Bagai Antrian Angkutan Umum Menunggu Penumpang
    Diduga Manipulasi Pengelolaan Anggaran, LIDIK KRIMSUS RI Turun Gunung Kejar DPUTARU Kabupaten Rembang 
    Antusias Warga Bantu Satgas TMMD Kodim 0706/Temanggung Urug Berem Jalan

    Ikuti Kami