Tegal - 93 nyawa warga Kota Tegal setidaknya per hari Minggu, 10 Januari 2021 telah terenggut akibat paparan Covid-19. Meski demikian saat ini pula Pemerintah Kota Tegal telah mempersiapkan fasilitas kesehatan sebagai persiapan dilakukannya vaksinasi terhadap warga Kota Tegal.
Bertumbangannya nyawa warga Kota Tegal akibat infeksi virus corona secara beruntun diawal Januari 2021 ini dapat dilihat baik dari data kesehatan melalui laman resmi dinas kesehatan Kota Tegal corona.tegalkota.go.id maupun fakta pemakaman dengan standar protokol kesehatan.
Baca juga:
Bupati Gowes 11 Kilometer Bersama OPD
|
Fakta menunjukan angka korban terus berjatuhan di Kota Tegal yang dalam rentang waktu tanggal 2/1/2021 - 8/1/2021 telah memakamkan 4 jenazah akibat infeksi coronavirus. Ke 4 jenazah itu masing-masing antara lain berinisial M, meninggal di RS Mitra Siaga pada pukul 5.06 Wib Jumat (2/1). Korban dengan jenis kelamin laki-laki kelahiran 11 September 1961 beralamat kawasan Kelurahan Randugunting, Tegal selatan, Kota Tegal, dimakamkan pada hari Sabtu, (3/1).
Pada hari itu juga menyusul korban berikutnya Insinyur TS usia 71 tahun warga Kelurahan Panggung, Tegal timur, Kota Tegal meninggal pada Sabtu (3/1) pukul 10.20 Wib di RS. Harapan Anda dan dimakamkan di Pemakaman Panggung, Tegal Timur, Kota Tegal, Minggu, (4/1). Korban positif dari hasil diagnosa Covid-19 melalui CHF Swab yang hasilnya diketahui positif pada (30, 31/12/2020).
Satu dimakamkan, satu korban menyusul tepatnya hari itu juga Minggu (4/1) meninggal atas nama Ny. K usia 64 tahun warga Debong tengah, Tegal selatan pada pukul 12.15 Wib (Minggu, 4/1). Korban telah melewati diagnosa covid-19 hasil dari CHF, Hipo Kalemia Swab dengan hasil positif pada tanggal 30/12/2020.
Catatan dari RSUD Kardinah pada tanggal 8 Januari terdapat korban meninggal sebagai pasien dengan diagnosa Suspect covid-19 Ro. Pneumonia. Pasien atas nama Ny. UNA usia 42 tahun adalah warga Randugunting, Tegal selatan, Kota Tegal.
Sementara ditengah berjatuhannya korban meninggal akibat infeksi Covif-19, Pemerintah Kota Tegal telah berbenah mempersiapkan fasilitas kesehatan untuk pelaksanaan Vaksinasi bagi masyarakat. Saat ini Pemkot Tegal telah menyediakan 13 tempat pelayanan kesehatan yang dikategorikan memenuhi persyaratan sebagai pelaksana vaksinasi. Tempat-tempat pelayanan kesehatan yang juga memiliki tempat khusus penyimpanan vaksin tersebut antara lain RSUD Kardinah, RS Mitra Keluarga, RS Harapan Anda, 8 Puskesmas dan 2 Klinik.
Pihak RSUD Kardinah melakukan upaya keras dengan menyiapkan tempat, sarana prasarana serta sumber daya manusianya serta langkah antisipasi terhadap efek samping dengan menyiapkan tempat observasi pasca vaksinasi serta tim emergency.
" Alkhamdulillah Kardinah sudah menyiapkan tempat, sarana prasarana dan sdm, " Ungkap Plt Direktur RSUD Kardinah dr. Hery Susanto, Sp.A pada jateng.indonesiasatu.co.id Minggu (10/1).
Saat ini jumlah tenaga kesehatan yang dimiliki Kota Tegal sebanyak 3.402 orang. Mereka para tenaga kesehatan merupakan pihak pertama yang diprioritaskan untuk menjalani vaksinasi pada tahap awal. (Anis Yahya)