CILACAP - Dewan Pimpinan Cabang Insan Pers Jawa Tengah Kabupaten Cilacap yang di ketuai oleh Sangidun, Laksanakan Seminar Workshop Jurnalistik di Fave Hotel jalan Budi Utomo No.38 Cilacap.Kegiatan acara tersebut dimulai sejak sekitar Pukul 09:30 Wib Senin Pagi (28/12/2020).
Para Wartawan dari berbagai Media yang mengikuti kegiatan Seminar Workshop Jurnalistik berasal dari berbagai kabupaten di Jawa Tengah yaitu dari Kabupaten Cilacap, Banyumas, Banjarnegara, Magelang, Kutoarjo dan kabupaten lainya.
Sangidun mengatakan Pelatihan Jurnalistik perlu dilakukan untuk meningkatkan hasil karya jurnalistik yang Provesional di Zaman serba cepat dan canggih.
"Alhamdulillah hari ini DPC IPJT Cilacap melaksanakan Seminar Workshop jurnalistik dengan sukses dan lancar, semoga kegiatan ini menambah wawasan kita dalam dunia jurnalistik".katanya.
Adapun dalam Diklat jurnalis Heince Mandagi sebagai moderator menyampaikan wartawan juga harus ikut membantu mengembangkan potensi-potensi yang ada di daerah Masing-masing lewat berita, Contoh Adanya Wisata, kuliner, pertanian, dan lainya.
"Saya mendorong kepada temen-temen wartawan yang ada di daerah, selain kerja sama dengan Pemda atau instansi lainya, agar dapat sekreatif mungkin bisa kerjasama dengan pihak Pengiklan dari suatu product, Coba iklan jangan di Media Online yang besar dan Televisi saja, ada iklan Masuknya ke media kita masing-masing, kita akan terbantu sekali dalam materi, Untuk itu tidak mudah Kita harus berusaha semaksimal mungkin terutama dalam tulisan harus benar-benar diperhatikan, para pihak pengiklan juga biasanya melihat dari Ratting di Alexa yang ada di Google, semua bisa kita capai asal kita tekun dan niat untuk berusaha".Ungkap Heince.
Dalam kesempatan tersebut Heince Mandagi mengatakan teruslah berusaha dan berdoa yang terbaik, semoga pertemuan hari ini bermanfaat bagi kita semua.
Mengingat di era masa Pandemi seperti saat ini, Panitia secara ketat menerapkan dan membatasi peserta pendaftaran serta Mengedepankan aturan terkait Protokolerter kesehatan bagi para peserta Workshop.
Jurnalis Indonesia Satu: SoN